October 04, 2010

Pembubaran Panitya Radio Motorcycle Contest 2010

Sabtu, 2 Oktober 2010

Sesuai dengan undangan dari Ketua Panitya Radio Motorcycles Contest 2010, maka pada hari ini akan dilakukan Pembubaran Panitya yang mana acaranya akan dimulai pukul 13:00 Wib dengan bertempat di 10-85 JZ09HTD di Komplek KOSTRAD.

Sejak pagi hari teman teman sudah mempersiapkan diri, mulai dari pembelian bahan baku ke pasar sampai dengan masak memasaknya. Mengapa harus report report, bukankah semuanya bisa dibeli? Sengaja panitya memilih cara ini, membeli bahan baku dan memasak sendiri agar rasa memiliki tidak pupus sampai disini saja, jadi bukan hanya datang, duduk, diskusi, pembubaran, makan lalu pulang, namun dibuat suatu acara yang dapat melibatkan semuanya. Yach acara ini dipakai untuk lebih mengakrabkan diri serta melihat kelebihan dari teman teman bahwa tidak hanya pandai berceloteh di udara, disiplin dalam RAPI Reader, mahir dalam RAPI Rescue, namun juga pandai dalam hal lain seperti tawar menawar dipasar sampai dengan masak memasak. Dalam kesempatan ini juga teman teman tidak lupa membawa 01nya untuk membantu dalam hal masak memasak. Demikianlah persiapan yang dilakukan untuk menyukseskan acara pembubaran ini...

Namun rupanya cuaca tidak dapat diajak berkawan. Hujun turun dengan derasnya tanpa kompromi, tapi hal ini tidak menyurutkan semangat teman teman untuk mengadiri acara pembubaran ini. Satu persatu pada berdatangan walaupun harus mempergunakan baju lontong...

Akhirnya, om Junaedi JZ09GGX yang mewakili Pengurus Wilayah membubarkan Panitya Radio Motorcycle Contest 2010 secara RESMI...

Seluruh Panitya menghaturkan terimakasih yang tak terhingga kepada Yth:
1. Ketua RAPI DKI - JZ09EKI
2. Ketua RAPI Wilayah - JZ09EAR
3. Kodim dan Polsek Ragunan beserta jajarannya
4. Ketua Ketua Lokal
5. JZ30AY atas support music+penyanyi dangdut
6. Pengisi stand bazar yang tidak dapat disebutkan satu persatu
7. Seluruh Peserta Contest, Partisipan dan pengunjung
8. Terakhir, terimakasih banyak atas support dan dukungan yang telah diberikan oleh semua pihak sehingga acara ini dapat berlangsung dengan baik yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu...

Tak ada gading yang tak retak...maka perkenankanlah Kami Seluruh Panitya mohon maaf apabila ada hal yang tidak berkenan selama acara berlangsung sampai dengan acara pembubaran ini...

Semoga kedepan dapat dibuat acara yang lebih baik lagi...




No comments:

Post a Comment