June 12, 2012

MUSKOT-LB --> Sidang PARIPURNA II

Salam 51-55,

Dalam sidang Paripurna II ditetapkan agenda sebagai berikut:
1. Laporan Kinerja RAPI Pengurus Kota Administrasi Jakarta Selatan
2. Pandangan Umum RAPI Kecamatan
3. Penetapan Demisioner Pengurus Periode 2010-2013
4. Pembagian Sidang Komisi



Laporan Pertanggungjawaban dibacakan oleh JZ09ENB mewakili Ketua JZ09EAR yang mengundurkan diri, setelah itu diikuti dengan tanya jawab sampai akhirnya Laporan Pertanggungjawaban dapat diterima. Dilaporkan juga daftar inventaris dan terakhir pembagian Sidang Komisi, dimana Komisi A membahas masalah Organisasi, Komisi B membahas Program Kerja dan Komisi C membahas Keuangan....

Berikut hasil Sidang Komisi:

HASIL SIDANG KOMISI A – BIDANG ORGANISASI


KRITERIA FORMATUR
A.
1. Minimal pernah menjadi pengurus, minimal di tingkat kecaamatan.
2. Sehat Jasmani dan rohani
3. Bersedia meluangkan waktu untuk organisasi
4. Memiliki kemampuan mengelola organisasi dengan baik
5. Memiliki komitmen dedikasi dan loyalitas terhadap organisasi
6. Memiliki kemampuan mengayomi kepentingan semua pihak
7. Sudah pernah mengikuti Bimbingan Organisasi
B.
1. BO dikembalikan penyelenggaraannya ke pengurus kecamatan
2. Pengurusan izin, baik baru maupun perpanjangan prosedurnya sebagai berikut:
          - Kecamatan, kota, Provinsi, Nasional
3. Kunjungan kerja pengurus kota per triwulan ke kecamatan
4. Menjaga tata tertib atas komunikasi (10-25), menggunakan 10 code pada saat berkomunikasi
5. Penetapan alokasi frekuensi kerja untuk tiap tiap kecamatan, karena pada saat ini masih ada frekuensi yang dipergunakan oleh 2 kecamatan

HASIL SIDANG KOMISI B – BIDANG PROGRAM KERJA

1. Pembentukan koperasi
a. Pengadaan pesawat radio komunikasi
b. Kebutuhan lain yang ada hubungannya dengan RAPI

2. Bakti Sosial
a. Santunan yatim piatu/fakir miskin
b. Pengobatan Gratis

3. Bimbingan Organisasi adalah amanat MUSKOT-LB, pengurus kota menunjuk pengurus kecamatan sebagai pelaksanan, diadakan 6 bulan sekali (Agar dipertegas pelaksanaannya)

4. Pengurus Kota harus tertib administrasi untuk menuju management yang baik agar setiap rapat harus ada notulen yang disampaikan kepada peserta rapat.
a. Notulen
b. Surat Menyurat

5. Pengurus Kota lebih pro-aktif dengan pemerintah, agar anggota RAPI lebih dikenal di masyarakat melalui kejadian kejadian kemasyarakatan.

6. Pelatihan komunikasi bencana secara aktif

7. Family Gathering anggota RAPI

HASIL SIDANG KOMISI C – BIDANG KEUANGAN

1. Laporan keuangan secara berkala via email (Laporan Pemasukan & Pengeluaran)

2. Sumber dana lain

3. Penggalangan dana

Sumber sumber dana/keuangan:

1. Bantuan dari Pusat

2. Iuran Anggota

3. Donatur

4. Laporan keuangan berkala ke kecamatan

5. Mengajukan dana ke pemerintah

No comments:

Post a Comment